Kab. Tangerang,poskota.online – Dalam rangka antisipasi gangguan kamtibmas (keamanan dan ketertiban masyarakat) terutama balap liar yang meresahkan masyarakat, personel Polsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Polda Banten yang dipimpin langsung oleh Perwira Pengawas (Pawas) polsek pasar kemis Iptu Eko Wijanarko melaksanakan patroli dan pemantauan di Jl.Raya Lavon 2 Kecamatan Sindang Jaya tempat yang sering digunakannya aksi anak anak muda untuk melancarkan aksi balap liar, Senin, (22/01/2022) pukul 00.14 Wib
Ditemui ditempat kegiatan, Kapolsek Pasar Kemis Polresta Tangerang Kompol Maryadi, SH, S.IK, MH melalui Pawas Iptu Eko Wijanarko, menjelaskan bahwa untuk mengantisipasi balapan liar tersebut telah menyiapkan anggota setiap hari untuk berpatroli serta guna berburu mencegah terjadinya aksi balap liar yang dapat meresahkan masyarakat dan mengganggu pengguna jalan lain.
“Tiap malam hari jajaran kami selalu berpatroli di jalur ini untuk meminimalisir aksi balap liar oleh para pemuda, kita sisir, jika ada kita bubarkan dan amankan serta kita beri pelatihan jika ada pelanggaran kita tindak mereka,” ujar Iptu Eko Wijanarko.(Red)
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT