instagram youtube

Arus Lalu Lintas Keluar Jakarta Lebih Tinggi, Polri Imbau Pemudik Tetap Waspada

Tuesday, 9 April 2024 - 11:24 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Poskota.Online – Berdasarkan rilis dari Juru Bicara Polri Kombes Pol. Iroth Lauren Recky, S.I.K., pada hari Selasa (9/4) terpantau volume arus lalu lintas yang masuk Jakarta melalui 5 (lima) Gerbang Tol (GT) yaitu GT Cikarang Utama, GT Kalihurip Utama, GT Ciawi, GT Cileunyi, dan GT Halim Perdana Kusuma sebanyak 73.487 kendaraan. Sedangkan volume arus lalu lintas yang keluar Jakarta sebanyak 100.776 kendaraan.

“Situasi Kamtibmas dalam pelaksanaan Operasi Ketupat 2024 pada hari Senin (8/4) secara umum dalam keadaan aman, tertib, dan terkendali,” ujar Kombes Pol. Iroth dalam rilisnya di Gedung Divisi Humas Polri, Jakarta (09/04).

Tercatat, terdapat 1.189 kasus gangguan Kamtibmas, 12 kasus pelanggaran, 5 kejadian bencana alam, dan 30 kejadian gangguan terhadap ketentraman.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Data kecelakaan lalu lintas pada hari Senin (8/4) menunjukkan adanya 322 kejadian dengan rincian 63 orang meninggal dunia, 56 orang luka berat, 413 orang luka ringan, dan kerugian materil sebesar Rp. 1.083.500.000.

Sementara itu, data penindakan pelanggar lalu lintas pada hari Senin (8/4) sebanyak 3.441 kejadian dengan rincian 2.267 teguran dan 1.174 tilang elektronik (ETLE).

“Polri mengimbau kepada para pemudik untuk tetap waspada dan berhati-hati dalam perjalanan. Patuhi rambu-rambu lalu lintas dan utamakan keselamatan,” pesan Kombes Pol. Iroth.

Facebook Comments Box

baca juga  Guna Mendukung Pengelolaan Anggaran Polri Yang Tepat dan Presisi, Bidkeu Polda Banten Laksanakan sosialisasi PMK

Berita Terkait

Pembangunan Tol Betung–Tempino–Jambi Dipercepat, Konektivitas Sumsel–Jambi Semakin Terbuka
Pertamina Dorong Aksi Kolektif Pengurangan Metana pada Forum COP30 Brasil
Pertamina SMEXPO Jakarta Bukukan Transaksi Rp1,2 Miliar di Hari Pertama
Mendes Yandri Resmikan Pembangunan Kopdes Merah Putih untuk Dorong Ekonomi Desa
Mendes Yandri: Desa Bersinar Jadi Garda Terdepan Cegah Narkoba
Alumni SDN Pulo 02 Petang Kebayoran Baru, Mengadakan Temu Kangen di Villa Salma Syariah Resort Cisarua Bogor
Direktur PT. Josea Trisha Semesta, Sendy Bayu Setiyazi dilaporkan ke polisi Terkait Dugaan Penipuan 
Terkait Pengeroyokan Aktivis Di Sopo Sanggar, Ketua LSBSN akan pertanyakan perizinannya ke Pemkab Tangerang

Berita Terkait

Monday, 17 November 2025 - 15:30 WIB

Pembangunan Tol Betung–Tempino–Jambi Dipercepat, Konektivitas Sumsel–Jambi Semakin Terbuka

Monday, 17 November 2025 - 15:27 WIB

Pertamina Dorong Aksi Kolektif Pengurangan Metana pada Forum COP30 Brasil

Monday, 17 November 2025 - 15:24 WIB

Pertamina SMEXPO Jakarta Bukukan Transaksi Rp1,2 Miliar di Hari Pertama

Monday, 17 November 2025 - 15:21 WIB

Mendes Yandri Resmikan Pembangunan Kopdes Merah Putih untuk Dorong Ekonomi Desa

Monday, 17 November 2025 - 15:19 WIB

Mendes Yandri: Desa Bersinar Jadi Garda Terdepan Cegah Narkoba

Berita Terbaru