instagram youtube

Disdukcapil Kota Pontianak Jemput Permen Permudah Pendataan Warga Nonpermanen

Wednesday, 1 October 2025 - 15:48 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131072

Oplus_131072

PONTIANAK Poskota Online Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) meluncurkan inovasi layanan kependudukan bertajuk Jemput Bola Pendaftaran Penduduk Nonpermanen (Jemput Perman). Terobosan ini dilakukan untuk mempermudah proses pendaftaran penduduk nonpermanen, menjamin akurasi data kependudukan, meningkatkan kesadaran masyarakat, dan ketersediaan data dukung penunjang perencanaan pembangunan.

Inisiator Jemput Permen, Ferdita menerangkan dalam tahap awal, Dukcapil Pontianak telah menandatangani perjanjian kerja sama dengan Universitas Tanjungpura pada 1 September 2025 lalu. Kabid Pelayanan Pendaftaran Penduduk Dukcapil Pontianak ini menerangkan inovasi tersebut merupakan bagian dari aksi perubahannya dalam Pelatihan Kepemimpinan Administrator Angkatan I di PPSDM Regional Bandung Tahun 2025.

“Inovasi ini lahir dari kebutuhan mendesak untuk memperbarui data kependudukan nonpermanen, terutama mahasiswa dan pekerja dari luar daerah,” jelasnya, Rabu (1/10/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penduduk nonpermanen merupakan warga negara Indonesia maupun orang asing pemegang izin tinggal terbatas yang berdomisili di alamat berbeda dari Kartu Keluarga untuk jangka waktu lebih dari satu tahun. Data mereka penting dalam proses perencanaan pembangunan lantaran Kota Pontianak merupakan pusat pendidikan tinggi di Kalimantan Barat.

Namun, hingga 2025, data faktual mengenai kelompok ini masih terbatas akibat rendahnya kesadaran masyarakat untuk melaporkan status kependudukannya serta belum optimalnya sistem verifikasi antar lembaga.

Melalui program Jemput Permen, petugas Disdukcapil mendatangi langsung kampus, asrama, hingga lokasi kerja penduduk nonpermanen untuk mempermudah proses pendaftaran. Langkah jemput bola ini dirancang agar pendataan lebih akurat, meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya administrasi kependudukan, sekaligus menyediakan data pendukung yang bermanfaat bagi perencanaan pembangunan.

Ferdita menegaskan bahwa program ini bukan sekadar inovasi pelayanan, melainkan bagian dari komitmen pemerintah untuk menghadirkan data kependudukan yang tertib dan berkelanjutan. Dukungan publik pun diperkuat melalui Forum Konsultasi Publik yang digelar pada 23 September 2025, melibatkan perangkat daerah, Ombudsman Republik Indonesia, organisasi masyarakat, akademisi, mitra layanan Dukcapil, dan media massa. Forum tersebut menghasilkan berbagai masukan yang memastikan program Jemput Permen dapat berjalan efektif, transparan, dan akuntabel.

baca juga  Jelang Rapim TNI-Polri Tahun 2024, Panitia Lakukan Gladi Bersih

“Dengan terobosan ini, kami berharap pendataan kependudukan nonpermanen semakin terkelola dengan baik dan mampu memberi kontribusi nyata bagi arah pembangunan kota di masa mendatang,” tutupnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Lantik Dewas, Edi Minta PDAM Tingkatkan Layanan Air Bersih
Yonif TP 833/BD Turut Hadir Dalam Ziarah Nasional Peringatan HUT ke-80 TNI di TMP Patriot Bangsa Sanggau
Aiptu Suwardi Isi Kegiatan TPQ di Masjid Al Amin, Tiong Keranjik, Lewat Program Mimbar Kamtibmas Polres Melawi
Pontianak Kategori Tinggi Indeks Masyarakat Digital 2025
Kodam XII/Tanjungpura Peduli : Beras Murah Untuk Hidup Sejahtera
SPPG Polresta Pontianak Pastikan Kualitas Makanan Bergizi Gratis dengan Security Food
Kapolresta Pontianak Tinjau Lokasi Ketahanan Pangan P2B di Kecamatan Pontianak Barat
Kapolres Melawi Duan Bekesah Bersama Omel

Berita Terkait

Friday, 3 October 2025 - 21:14 WIB

Lantik Dewas, Edi Minta PDAM Tingkatkan Layanan Air Bersih

Friday, 3 October 2025 - 18:04 WIB

Yonif TP 833/BD Turut Hadir Dalam Ziarah Nasional Peringatan HUT ke-80 TNI di TMP Patriot Bangsa Sanggau

Friday, 3 October 2025 - 17:38 WIB

Aiptu Suwardi Isi Kegiatan TPQ di Masjid Al Amin, Tiong Keranjik, Lewat Program Mimbar Kamtibmas Polres Melawi

Friday, 3 October 2025 - 17:13 WIB

Pontianak Kategori Tinggi Indeks Masyarakat Digital 2025

Friday, 3 October 2025 - 12:41 WIB

Kodam XII/Tanjungpura Peduli : Beras Murah Untuk Hidup Sejahtera

Berita Terbaru

Daerah

Pembukaan Cabang ke Dua Sapala Consultant

Friday, 3 Oct 2025 - 21:25 WIB

Oplus_131072

Politik

Tekan Campak, Pontianak Perluas Cakupan Imunisasi Anak

Friday, 3 Oct 2025 - 21:23 WIB

Oplus_131072

Berita

Lantik Dewas, Edi Minta PDAM Tingkatkan Layanan Air Bersih

Friday, 3 Oct 2025 - 21:14 WIB