Kemendagri: Reformasi Birokrasi Merupakan Sebuah Kebutuhan

Rabu, 16 November 2022 - 06:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Balikpapan, poskota.online – Sekretaris Jenderal (Sekjen) Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) menegaskan bahwa reformasi birokrasi merupakan sebuah kebutuhan. Menurutnya, seiring dengan perkembangan zaman, dinamika kebutuhan masyarakat menjadi turut berubah. Karenanya, penataan birokrasi bukan hanya sebuah keharusan, melainkan kebutuhan.

“Seolah-olah jabatan struktural itu pasangan kita, padahal hari ini sudah tidak demikian. Jadi ini harus kita pahami sebagai sebuah kebutuhan,” katanya saat memberikan ceramah motivasi dalam rangka HUT ke-51 Korpri di Aula Kantor Wali Kota Balikpapan, Kalimantan Timur, Selasa (15/11/2022).

Suhajar meminta aparatur pemerintahan tak terlena dengan jabatan-jabatan struktural. Di samping itu, ia juga meminta aparatur pemerintah, terutama yang menduduki kursi fungsional untuk cepat menyesuaikan diri.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kalau masa transisi ini kita tidak mampu menyesuaikan diri, kita akan menjadi negara yang terlambat dalam sejarah reformasi birokrasi nanti,” tuturnya.

Dalam kesempatan yang sama, Suhajar juga menyampaikan pesan serupa dari Menteri Dalam Negeri (Mendagri). Ia mengatakan, sebagai tulang punggung pemerintah reformasi birokrasi penting dilakukan untuk menunjang pembangunan.

“Tolong ini, kita harus sadar betul tentang ini, Pak Menteri (Mendagri) berpesan tolong ini dijadikan kebutuhan, bukan kewajiban,” tandasnya.

Ia juga menjelaskan, pihaknya kini tengah menyusun konsep manajemen talenta agar aparatur pemerintah mampu menjadi pemimpin sesuai talentanya masing-masing. Dengan begitu ia berharap, aparatur pemerintah lebih produktif untuk menghasilkan pelayanan publik yang lebih cepat.(red)

Facebook Comments Box

baca juga  Sinergi Tiga Pilar, Bhabinkamtibmas Polsek Cikupa Polresta Tangerang Laksanakan Sambang

Berita Terkait

Terjunkan Unit K9 Cari Korban Longsor di Pekalongan, Temukan 21 Jenazah Di Antaranya Seorang Bayi
Respon Cepat Tangani Bencana, Terjunkan Ratusan Personil Sat Brimob Polda Jateng Bantu Warga Terdampak
Lapas Brebes Siap WBBM: Pakta Integritas Diteken
Silaturahmi Dengan Awak Media, Pangdam XII/Tpr Ajak Kolaborasi Bangun Kalbar
Senator Mirah Dorong RUU Hilirisasi Minerba Sebagai Solusi Kepastian Ekonomi dan Lingkungan
Puka: Dari Disabilitas Menuju Kesuksesan Global Berkat Dukungan PLN UID Jabar
Resmi Dilantik, Berikut Susunan Pengurus PWI Kabupaten Bogor Masa Bhakti 2024-2027
Sinergitas TNI Polri Wilayah Hukum Polsek Dramaga Giat Cooling Sistem Ciptakan Desa Yang Aman Dan Kondusif, Monitoring Kantor Desa Binaan Tertib Aman Dan Kondusif Dari Gangguan Kamtibmas

Berita Terkait

Kamis, 23 Januari 2025 - 12:28 WIB

Terjunkan Unit K9 Cari Korban Longsor di Pekalongan, Temukan 21 Jenazah Di Antaranya Seorang Bayi

Kamis, 23 Januari 2025 - 10:05 WIB

Respon Cepat Tangani Bencana, Terjunkan Ratusan Personil Sat Brimob Polda Jateng Bantu Warga Terdampak

Kamis, 23 Januari 2025 - 08:47 WIB

Lapas Brebes Siap WBBM: Pakta Integritas Diteken

Rabu, 22 Januari 2025 - 20:07 WIB

Silaturahmi Dengan Awak Media, Pangdam XII/Tpr Ajak Kolaborasi Bangun Kalbar

Rabu, 22 Januari 2025 - 14:23 WIB

Senator Mirah Dorong RUU Hilirisasi Minerba Sebagai Solusi Kepastian Ekonomi dan Lingkungan

Berita Terbaru

Berita

Lapas Brebes Siap WBBM: Pakta Integritas Diteken

Kamis, 23 Jan 2025 - 08:47 WIB