instagram youtube

Para Kadet Lanjutkan Wisata di Jawa Tengah Saat Tiba di Pelabuhan Semarang

Tuesday, 17 October 2023 - 09:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Semarang, Poskota.online – Senin (16/10), para Kadet Mahasiswa D-3 Politeknik “Ben Mboi” UNHAN RI-Belu (NTT) Fakultas Logistik Militer tiba di Pelabuhan Semarang sekitar pukul 11.00 WIB.

Pemberhentian sementara Kapal KRI Teluk Wondama-527 di Pelabuhan Semarang adalah melanjutkan rangkaian kegiatan para kadet dalam widya wisata. Para kadet menggunakan transportasi bus untuk melaksanakan ziarah ke Taman Makam Pahlawan Kusuma Bhakti Surakarta. Salah satunya mengunjungi makam Ignatius Slamet Riyadi yang merupakan pencetus ide terbentuknya Kopassus.

Selanjutnya para kadet menuju Sekolah Vokasi Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta, Jawa Tengah untuk melaksanakan studi banding. Kedatangan para kadet diterima oleh Dekan Sekolah Vokasi UNS Drs. Santoso Tri Hananto, M.Acc., Ak. UNHAN RI sangat merasa tersanjung atas sambutan dan penerimaan yang sangat baik yang diberikan oleh Sekolah Vokasi UNS.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kedatangan rombongan UNHAN RI ke Sekolah Vokasi UNS, diantaranya juga turut disambut Wakil Dekan I, II, dan III Sekolah Vokasi, serta Kepala Program Studi.

Kegiatan di akhiri dengan kunjungan ke Museum Pusat TNI AU Dirgantara Mandala di kompleks Pangkalan Udara Adi Sutjipto, Yogyakarta. Para kadet sangat antusias mengamati dan mempelajari sejarah dari beragam koleksi museum yang mengabadikan peristiwa bersejarah kedirgantaraan Indonesia pada masa perjuangan kemerdekaan.

Reed..05/ (Biro Humas Setjen Kemhan)

Facebook Comments Box

baca juga  Persit KCK Kodim 0713 Brebes Ziarah dan Doa di TMP Kusumatama, Jelang HUT Persit ke-77

Berita Terkait

Ungkap Kasus Pembunuhan Perempuan di Wirasana
Pamor Wicaksono Pimpin Dewan Kesenian Brebes 2025–2030, Tegaskan Visi Penguatan Seni hingga ke Desa
PWI Kota Tangsel Gelar Rapat Perdana, Akhiri Dualisme dan Teguhkan Komitmen Profesionalisme Wartawan
Bupati Simalungun Hadiri FEKDI 2025: Komitmen Daerah dalam Akselerasi Ekonomi Digital Nasional
Silang.id dan Enthufest 2025 Hadirkan Pengalaman Musik Inklusif Lewat Bahasa Isyarat
Jus Antara Buka Cabang ke-26 di Cirendeu, Dorong Tren Gaya Hidup Sehat
Dr. Devie Rahmawati: Setiap Anggota Polri Adalah Humas yang Menjaga Kepercayaan Publik
Jus Antara Buka Cabang ke-26 di Cirendeu, Dorong Tren Gaya Hidup Sehat

Berita Terkait

Monday, 3 November 2025 - 17:46 WIB

Ungkap Kasus Pembunuhan Perempuan di Wirasana

Saturday, 1 November 2025 - 13:34 WIB

Pamor Wicaksono Pimpin Dewan Kesenian Brebes 2025–2030, Tegaskan Visi Penguatan Seni hingga ke Desa

Friday, 31 October 2025 - 22:29 WIB

PWI Kota Tangsel Gelar Rapat Perdana, Akhiri Dualisme dan Teguhkan Komitmen Profesionalisme Wartawan

Friday, 31 October 2025 - 21:39 WIB

Bupati Simalungun Hadiri FEKDI 2025: Komitmen Daerah dalam Akselerasi Ekonomi Digital Nasional

Friday, 31 October 2025 - 13:25 WIB

Silang.id dan Enthufest 2025 Hadirkan Pengalaman Musik Inklusif Lewat Bahasa Isyarat

Berita Terbaru

Politik

Bimtek Penyusunan Data IPLM dan TKM Tahun 2026 di Pemalang

Tuesday, 4 Nov 2025 - 05:50 WIB