Pimpin Apel Pelepasan Pamwalrolakir, Kakorlantas: Kerahkan Personel & Kendaraan Kawal KTT WWF di Bali

Kamis, 9 Mei 2024 - 16:07 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Jakarta, Poskota.Online – Kepala Korps Lalu Lintas (Kakorlantas) Polri Irjen Pol Aan Suhanan pimpin Apel Pelepasan Personel Pengamanan dan Pengawalan Rute Lalu Lintas dan Parkir Pamwalrolakir Dalam Rangka Pam Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) World Water Forum (WWF) Ke-10 tahun 2024 di Bali.

Kakorlantas Polri mengatakan pelepasan petugas Polri Korlantas dan Polantas Nusantara akan di BKO di beberapa Polda Bali.

“Pada KTT WWF 2024 akan melaksanakan kegiatan operasi Puri Agung 2024 dimana Korlantas menjadi bagian dari satgas operasi termasuk dalam Satgas Pamwalrolakir pengamanan pengawalan rute dan berparkiran,” ujar Kakorlantas Polri Irjen Pol Aan Suhanan di NTMC Polri Jakarta, Kamis (9/5).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dalam memastikan keamanan WWF di Bali, 2.446 personel dikerahkan dan Korlantas sendiri mem-BKO kan 1.530 personel dimana 10 Mei akan diberangkatkan serentak seluruh Polda ke Bali. Dan 310 unit kendaraan roda dua, roda empat baik listrik maupun fosil di BKO ke Bali.

“Kita akan mengerahkan 2.446 personil, dari korlantas sendiri akan kita bko 1.530 personil ke Polda Bali, 10 Mei besok kita akan berangkat kan serentak dari seluruh Polda ke Bali,” ungkap Kakorlantas Polri.

“Kemudian kita juga akan mem BKO kan 310 unit kendaraan baik itu roda dua, roda empat, listrik maupun fosil, karena untuk kepala negara dan tingkat kepala negara atau yang mewakili kepala negara itu untuk pengawalannya menggunakan kendara Listrik,” tambahnya.

KTT WWF dihadiri 17.000 delegasi yang akan melaksanakan kegiatan di Bali tentu persiapan-persiapan sudah di antisipasi untuk pengamanan.

“Untuk pengawalan kepala negara maupun yang mewakili kepala negara kita akan melakukan ke paspampres sehingga nanti pada pelaksanaannya untuk pengamanan pihak VIP di bawah kendali operasi dari TNI Kemudian untuk pengamanan VIP atau delegasi yang lain kegiatan side event akan dikelola oleh Polri,” tegas Irjen Pol Aan.

baca juga  Lantik Kepengurusan DPP AMKEI 2024-2029, Menpora Dito Ajak Bersama Mengawal Demokrasi

Rekayasa lalu lintas di beberapa jalur akan diterapkan, baik yang mengarah Garuda Wisnu Kencana (GWK), lokasi parkir Buffer Zone.

“Kepada masyarakat Bali tentu bukan hal yang pertama pelaksanaan event internasional, keberhasilan acara ditentukan oleh masyarakat nanti jadi sama-sama kita dukung untuk pelaksanaan kelancaran pelaksanaan KTT WWF yang ke-10 di Bali,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pastikan Kelancaran Pantauan Arus Lalu-lintas dari Pos Terpadu Alun-alun Kebumen
Edi Suryanto Terkesan Semasa Jabat Pj Wali Kota Ia Puji Kinerja dan Dedikasi Jajaran Pemkot Pontianak
Edi Kamtono: Muscab HIPMI Kota Pontianak, Momentum Penting Bagi Entrepreneur Tangguh dan Handal
Kodim Purbalingga Turut Dukung Rekor MURI Big Iftar Makan Mendoan Terbanyak 2025
Next15 Bersama Perangkat Kelurahan, Tiga Pilar dan Karang Taruna Kelurahan Bintaro Menggelar Buka Bersama Anak Yatim Piatu
Gelar Buka Puasa Dengan Meriah Bersama Baksos Bhayangkari di Yayasan ABK Putra Manunggal Gombong
Gelar Tactical Wall Game, Pengamanan Big Iftar Ramadan dan Pemecahan Rekor MURI
Bupati Pemalang Apresiasi Kepada AJM AQUATIC

Berita Terkait

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:24 WIB

Pastikan Kelancaran Pantauan Arus Lalu-lintas dari Pos Terpadu Alun-alun Kebumen

Minggu, 23 Maret 2025 - 22:15 WIB

Edi Suryanto Terkesan Semasa Jabat Pj Wali Kota Ia Puji Kinerja dan Dedikasi Jajaran Pemkot Pontianak

Minggu, 23 Maret 2025 - 20:12 WIB

Edi Kamtono: Muscab HIPMI Kota Pontianak, Momentum Penting Bagi Entrepreneur Tangguh dan Handal

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:31 WIB

Kodim Purbalingga Turut Dukung Rekor MURI Big Iftar Makan Mendoan Terbanyak 2025

Sabtu, 22 Maret 2025 - 21:00 WIB

Next15 Bersama Perangkat Kelurahan, Tiga Pilar dan Karang Taruna Kelurahan Bintaro Menggelar Buka Bersama Anak Yatim Piatu

Berita Terbaru