Brebes poskota.online – Menindak lanjuti surat Direktorat Jenderal Pemasyarakatan No. PAS-PK.08.05-714 Tanggal 02 Mei 2023 Tentang Pelaksanaan Langkah Progressive Sebagai tindak lanjut maraknya pengaduan terhadap Lapas/rutan terkait pengedaran Narkoba, penipuan Online, pungli dan Lain-lain di Lingkungan UPT Pemasyarakatan.
Lembaga pemasyarakatan klas IIB Brebes menggelar ikrar deklarasi zero halinar dipimpin oleh Kalapas Brebes Isnawan. Amd.IP. SH.MH bertempat di lapangan blok hunian warga binaan. Selasa (09/05/2023).
Kegiatan diawali sambutan oleh Kalapas kemudian seluruh peserta mengucapkan ikrar deklarasi zero halinar, pembacaan ikrar dipimpin oleh perwakilan dari pegawai Lapas dilanjutkan dengan penandatanganan deklarasi oleh Kalapas dan seluruh pegawai Lapas Brebes.
Isnawan menjelaskan deklarasi zero halinar ( Handphone, pungutan liar dan Narkotika) dilaksanakan sebagai wujud komitmen lapas Brebes dalam menjaga keamanan dan ketertiban lapas juga sebagai upaya dalam mencegah peredaran Narkotika menjadikan Lapas Brebes menjadi Lapas yang BERSINAR (Bersih dari Narkoba).
“Deklarasi Anti Halinar ini tidak hanya hanya sebatas ceremony saja, tetapi harus dilaksanakan secara progressive melalui tindakan dengan komitmen dan penuh tanggung jawab.” Jelas Kalapas
“Saya percaya dan yakin Lapas Brebes dapat terus konsisten menjaga dan mempertahankan zero Halinar, menjadikan Lapas Brebes BERSINAR (Bersih dari Narkoba).” Imbuhnya.
Isnawan mengingatkan jangan sampai ada pelanggaran yang menyangkut dengan Halinar, karena pimpinan akan menindak tegas setiap pelanggaran yang terjadi” sambungnya.
Ditambahkan olehnya pelayanan publik di Lapas Brebes akan terus ditingkatkan guna menjaga kepercayaan masyarakat.***