instagram youtube

Polisi Amankan Diduga Kelompok atau Geng Motor di Majalengka

Sunday, 12 May 2024 - 04:02 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Majalengka, Poskota.Online – Tim Gabungan Patroli KRYD (Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan) berhasil mengamankan diduga kelompok atau geng motor di wilayah hukum Polres Majalengka. Keberhasilan ini merupakan hasil dari upaya bersama Polsek Majalengka Kota, Polsek Cigasong, dan Polsek Panyingkiran, yang dipimpin langsung oleh Kapolsek Majalengka Kota, AKP Iwan Sutari, S.IP,. M.AP.

Pada hari Sabtu, tanggal 11 Mei 2024, pukul 22.30 WIB, petugas gabungan menemukan dan berhasil mengamankan diduga kelompok/genk motor XTC sebanyak 12 orang dan 11 unit kendaraan R2 di chekdam sungai Cideres Blok Kebon Kawung Kel. Sindangkasih Kec. Majalengka Kab. Majalengka.

“Saat petugas akan kembali ke Mako Polsek Majalengka Kota tepatnya di Jl. Pejuang 45 Kel. Cicurug, tim berpapasan dengan kelompok/genk motor Bezzet sekitar 20 motor berboncengan. Mereka berjalan beriringan zig-zag, memakan semua badan jalan, dan menggeber-geberkan kendaraan, mengakibatkan ketakutan para pengguna jalan lain,” ungkap Kapolres Majalengka, AKBP Indra Novianto, S.I.K., M.Si., CPHR, melalui Wakapolres Majalengka, Kompol Asep Agustoni, S.E., M.M.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan sigap, petugas melakukan penyetopan dan pemeriksaan terhadap kelompok/genk motor tersebut. Hasilnya, 24 orang dan 8 unit kendaraan R2 berhasil diamankan.

“Ada dua kelompok yang kita amankan. Kelompok pertama adalah XTC dengan jumlah 12 orang, sedangkan kelompok kedua adalah Bezzet dengan jumlah 24 orang,” jelas Kompol Asep Agustoni.

Selanjutnya, kedua kelompok tersebut diamankan di Polres Majalengka untuk didata dan diberikan pembinaan fisik. Langkah ini merupakan bagian dari upaya Polres Majalengka dalam memberantas aksi kriminalitas dan gangguan ketertiban masyarakat, serta memberikan rasa aman kepada seluruh warga.

Facebook Comments Box

baca juga  Kapolresta Pontianak Kombes Pol Suyono Cek Sarpras Penanggulangan Karhutla

Berita Terkait

Pamor Wicaksono Pimpin Dewan Kesenian Brebes 2025–2030, Tegaskan Visi Penguatan Seni hingga ke Desa
PWI Kota Tangsel Gelar Rapat Perdana, Akhiri Dualisme dan Teguhkan Komitmen Profesionalisme Wartawan
Bupati Simalungun Hadiri FEKDI 2025: Komitmen Daerah dalam Akselerasi Ekonomi Digital Nasional
Silang.id dan Enthufest 2025 Hadirkan Pengalaman Musik Inklusif Lewat Bahasa Isyarat
Wakapolri Tinjau Peningkatan Pelayanan SPKT di Denpasar — Jawaban Nyata terhadap Tuntutan Masyarakat akan Pelayanan Cepat, Adil, dan Transparan
Pentingnya Inovasi Menu Bergizi Lokal dengan Rasa yang Disukai Anak-anak Penerima Manfaat SPPG Plawa Polda Bali
Jus Antara Buka Cabang ke-26 di Cirendeu, Dorong Tren Gaya Hidup Sehat
Dr. Devie Rahmawati: Setiap Anggota Polri Adalah Humas yang Menjaga Kepercayaan Publik

Berita Terkait

Saturday, 1 November 2025 - 13:34 WIB

Pamor Wicaksono Pimpin Dewan Kesenian Brebes 2025–2030, Tegaskan Visi Penguatan Seni hingga ke Desa

Friday, 31 October 2025 - 22:29 WIB

PWI Kota Tangsel Gelar Rapat Perdana, Akhiri Dualisme dan Teguhkan Komitmen Profesionalisme Wartawan

Friday, 31 October 2025 - 21:39 WIB

Bupati Simalungun Hadiri FEKDI 2025: Komitmen Daerah dalam Akselerasi Ekonomi Digital Nasional

Friday, 31 October 2025 - 13:25 WIB

Silang.id dan Enthufest 2025 Hadirkan Pengalaman Musik Inklusif Lewat Bahasa Isyarat

Friday, 31 October 2025 - 08:52 WIB

Wakapolri Tinjau Peningkatan Pelayanan SPKT di Denpasar — Jawaban Nyata terhadap Tuntutan Masyarakat akan Pelayanan Cepat, Adil, dan Transparan

Berita Terbaru

Oplus_131072

Politik

KADIN Kalimantan Barat Lahirkan 8 Program Strategis

Sunday, 2 Nov 2025 - 12:10 WIB