instagram youtube

Ketua Dewas TVRI Warning Ancaman Monopoli Platform Global pada Grand Opening Press Club Indonesia SMSI

Sunday, 16 November 2025 - 20:45 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA — Ketua Dewan Pengawas LPP TVRI, Agus Sudibyo, mengingatkan bahaya dominasi raksasa teknologi global dalam ekosistem digital Indonesia. Hal itu disampaikannya saat menjadi narasumber dalam Grand Opening Press Club Indonesia SMSI dan Simposium Nasional bertema “Menyongsong Indonesia Emas 2045: Media Baru dan Platform Global Sebuah Keniscayaan” pada Sabtu (15/11/2025).

Agus menyoroti praktik monopoli platform besar seperti Google yang dinilai menguasai hampir seluruh rantai ekosistem digital, mulai dari teknologi iklan hingga distribusi konten. Ia menyebut Google, META, dan Microsoft sebagai “broker iklan terbesar” sekaligus pengendali penuh rantai industrinya.

Menggunakan metafora yang tegas, Agus menggambarkan dominasi Google layaknya pihak yang menguasai “warung, beras, dan proses memasaknya,” menandakan kontrol total dari hulu hingga hilir.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ia memaparkan fakta-fakta dominasi Google di Indonesia:
— Browser Chrome menguasai sekitar 90% pangsa pasar,
— Android mendominasi sistem operasi smartphone,
— YouTube menjadi platform video paling superior.

Namun menurutnya, hingga kini tidak ada gugatan serius menggunakan UU Anti Monopoli karena tiga kendala utama: sulit mendefinisikan model bisnis Google, status badan hukum perusahaan yang hanya berupa perwakilan, serta kekhawatiran adanya retaliasi dari perusahaan global.

Agus mencontohkan insiden pada 2021 di Australia, ketika Facebook memblokir akses berita sebagai respons terhadap regulasi yang mewajibkan platform membayar konten media.

Ia menegaskan, dominasi platform global menyimpan ancaman bagi kedaulatan digital Indonesia, terutama dalam menyongsong visi Indonesia Emas 2045. (*)

Facebook Comments Box

baca juga  Polda Jateng Himbau Seluruh Pihak Hormati Hasil Pilkada

Berita Terkait

Kapolres Ketapang Hadiri Pelantikan DPD PUAN POM dan DPC POM se-Kabupaten Ketapang Periode 2025–2028
Semangat Korsa di Lintasan, Kasdam XII/Tpr Pimpin Partisipasi Prajurit di Borneo Intimate Fun Run 2025
Pastikan Sesuai HET, Satgas Pangan Polres Melawi Lakukan Monitoring Harga Beras
Yanieta: PAUD Bukan Penitipan, tapi Wadah Pembentukan Karakter
Wako dan Wawako Pontianak Turun ke Lokasi Menyaksikan Uji Coba Eskavator Amfibi Bersihkan Parit Sungai Jawi
Dishub Pontianak Tambah Titik Lokasi CCTV Simpang Tanjungpura – Diponegoro
Kebijakan Pro Rakyat Wali Kota Edi Hapus Denda dan Sanksi Pajak Daerah Hingga 30 November 2025
Pemkot Pontianak Dorong Pelaku Usaha Perkuat Mindset Digital

Berita Terkait

Sunday, 16 November 2025 - 20:45 WIB

Ketua Dewas TVRI Warning Ancaman Monopoli Platform Global pada Grand Opening Press Club Indonesia SMSI

Sunday, 16 November 2025 - 16:11 WIB

Semangat Korsa di Lintasan, Kasdam XII/Tpr Pimpin Partisipasi Prajurit di Borneo Intimate Fun Run 2025

Sunday, 16 November 2025 - 13:28 WIB

Pastikan Sesuai HET, Satgas Pangan Polres Melawi Lakukan Monitoring Harga Beras

Sunday, 16 November 2025 - 13:11 WIB

Yanieta: PAUD Bukan Penitipan, tapi Wadah Pembentukan Karakter

Sunday, 16 November 2025 - 13:06 WIB

Wako dan Wawako Pontianak Turun ke Lokasi Menyaksikan Uji Coba Eskavator Amfibi Bersihkan Parit Sungai Jawi

Berita Terbaru