PEMALANG, JAWA TENGAH (13/9/2025) — Dalam rangka memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW, SDN 15 Mulyoharjo menggelar acara religius yang diikuti puluhan siswa-siswi beragama Islam di halaman sekolah, Sabtu (13/9/2025).
Kepala Sekolah SDN 15 Mulyoharjo, Tantri Yulianti Yusefa, S.Pd, hadir didampingi Agus Salim, S.Pd.I, guru Pendidikan Agama Islam (PAI), serta seluruh guru lainnya. Acara berlangsung khidmat dengan suasana penuh kekeluargaan dan keceriaan.
Dalam sambutannya, Yulianti Yusefa menyampaikan pesan kepada para siswa untuk meneladani akhlak mulia Nabi Muhammad SAW.
“Anak-anakku semua, saya ucapkan selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW. Dari acara ini, mari kita ambil pelajaran dari teladan beliau. Nabi Muhammad memiliki sifat Al-Amin, artinya dapat dipercaya. Nilai positif ini penting untuk kita terapkan dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Acara dilanjutkan dengan tausiah yang disampaikan oleh Ustaz Agus Salim. Dalam tausiah tersebut, ia mengingatkan pentingnya meneladani nilai-nilai luhur Islam dan menceritakan kisah perjalanan Isra Mi’raj Nabi Muhammad SAW. “Perjalanan mulia beliau dari Masjidil Haram ke Masjidil Aqsa untuk menerima wahyu tentang kewajiban salat lima waktu adalah pelajaran besar bagi kita semua tentang ketaatan dan kesungguhan dalam beribadah,” jelas Ustaz Agus.
Melalui peringatan ini, para guru berharap siswa-siswi semakin mencintai Nabi Muhammad SAW, mengamalkan ajarannya, dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, baik di sekolah maupun di rumah.
Penulis: Rama Susmono (Ramsus)

					




